Rabu, 13 Januari 2010

makna hidup

jika sebuah kehidupan terasa mulai tidak bermakna, maka hanya ada beberapa jalan untuk membuat kita mensyukurinya.
  1. Fikirkanlah apa yang tuhan berikan untuk kita. Banyak sekali nikmat dan karunianya yang kita ingkari, baik yang nampak maupun tidak. Secara sederhana lihatlah bagaimana kita bernafas, udara yang kita hirup adalah kenikmatan yang tiada duanya, gratis dan tak terhingga.
  2. Lihatlah sekeliling kita. Masih banyak orang yang bernasib tidak lebih baik dari kita. Bahkan diantara kekurangan mereka bersyukur pun tidak mereka lupakan. Sesuap nasi telah bisa membuat mereka berucap Alhamdulillah. Bandingkan dengan kita yang selalu kekurangan bahkan dalam kelimpahan materi sekali pun.
  3. Keyakinan kita pada yang maha memberi hidup bukanlah sekedar keyakinan duniawi, tetapi juga berkelanjutan menuju akhirat. Ini akan selalu membuat kita menyadari apa yang kita lakukan pasti berdampak dengan yang kita pertanggungjawabkan kelak.

Mungkin mengutip apa yang sebuah grup band nyanyikan, anda pasti tahu tentunya
"syukuri apa yang ada, hidup adalah anugrah, tetap jalani hidup ini , melakukan yang terbaik.. tuhan pasti kan menunjukkan kebesaran dan kuasaNya. . . bagi hambaNya yang sabar dan tak kenal putus asa. . . .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar